Please ensure Javascript is enabled for purposes of website accessibility

Written by radik on . Hits: 50

SaveClip.App_459191520_1442791016400027_552596364444801652_n.jpg

Pada Rabu, 11 September 2024 Tim Media Sosial PA Tulungagung mengikuti undangan Diklat di Tempat Kerja (DDTK) yang diselenggarakan oleh PA Kota Kediri bersama dengan Narasumber Redaktur Jawa Pos Surabaya, yaitu Bapak Juneka Subaihul Mufid.

Diskusi dengan topik belajar ilmu jurnalistik tersebut mengangkat tema tentang “Teknik Jitu Menulis Berita di Pengadilan” yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas SDM Tim Media di Pengadilan dalam menyusun dan mempublikasikan berita. Salah satu pembahasan penting yang disampaikan oleh narasumber ialah terkait unsur-unsur penting dalam menulis berita yang diimani oleh tim Jawa Pos, seperti unsur penting, aktual, kedekatan, ketokohan, magnitude, unik menggelitik, dan human interest.

Acara diklat jurnalistik yang baru saja berakhir menyisakan kesan mendalam. Ucapan terima kasih disampaikan kepada Pengadilan Agama Kota Kediri dan Bapak Juneka dari Jawa Pos atas materinya yang sangat berharga. Kegiatan ini tak hanya memperluas wawasan peserta, tetapi juga dapat meningkatkan mutu berita dari setiap satuan kerja yang terlibat.

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Tulungagung

Jl. Ir. Soekarno - Hatta No. 117
Balerejo - Kauman - Tulungagung

Telp: 0355-336516
Fax: 0355-336121

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Copyright © TIm-IT PA - Tulungagung 2019